research
  • 22 Dec
  • 2025

🏆 Prestasi Membanggakan SMPN 6 Surabaya di Ajang IYSA 🏆

SMPN 6 Surabaya kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Indonesia International Applied Science Project Olympiad (I2ASPO) dan National Applied Science Project Olympiad (NASPO) yang diselenggarakan oleh Indonesian Young Scientist Association (IYSA). Kegiatan ini berlangsung pada 18–21 Desember 2025 bertempat di Fakultas MIPA Universitas Gadjah Mada (UGM).

✨ Tim C’TILAP berhasil meraih Silver Medal pada bidang Functional Food dengan judul penelitian:“C’TILAP: Inovasi Edible Film Ekstrak Jambu Biji Merah (Psidium guajava L.) dan Buah Bidara (Ziziphus mauritiana) sebagai Suplemen Vitamin C dan Antioksidan.” Tim ini beranggotakan: Aldrin Yafi Danendra Kuswojo, Bhre Sulaiman Wahid Amurwabhumi, Almira Nariswari Darmastuti. Andini Slova Azzahra, Makayla Carissa Putri Zievanna Hardian, Michella Arta Wibowo

🥇 Tim UPFADE berhasil meraih Gold Medal dengan judul penelitian: “UPFADE: The Utilization of Paederia foetida L. as an Antiseptic and Treatment for Atopic Dermatitis.” Tim UPFADE beranggotakan Raisya Azhalea, Zaki Satria Wibowo, RR. Aliya Cahya, Ahmad Zulfikar Alam, dan Adrian Rasqa Prabowo.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa peserta didik SMPN 6 Surabaya mampu berinovasi dan bersaing dalam ajang ilmiah yang diselenggarakan oleh IYSA baik di tingkat nasional maupun internasional. Semoga capaian ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk terus berkarya, meneliti, dan berprestasi.
👏 Selamat dan sukses untuk Tim C’TILAP dan Tim UPFADE! Teruslah mengharumkan nama sekolah dan bangsa. (dwi)